Sunday, November 27, 2016

Gethok Golan asli makanan khas Ponorogo

 

Gethuk Golan adalah salah satu kuliner legendaris di kota Ponorogo. Jajanan ini merupakan kuliner asli dari desa Golan kecamatan Sukorejo kabupaten Ponorogo. Rasa istimewa dari gethuk golan berasal dari singkong yang khusus didatangkan dari kecamatan Ngebel dan diolah secara tradisional. Dihidangkan dengan tambahan ketan, parutan kelapa muda, dan siraman gula Jawa membuat rasa gethuk golan menjadi legenda yang tak terpupuskan oleh waktu. Dan di sajikan di atas daun pisang, tampilan tradisional sangat kental dirasakan. Salah satu tempat kuliner gethuk khas Ponorogo yang terkenal berada di Jalan Onggolono, RT. 05 / RW. 02, Golan, Sukorejo, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, Indonesia

gethok golan
Dengan resep turun temurun selama 30 tahun, gethuk Golan termasuk dalam kuliner khas kota reog Ponorogo. Nama Golan tidak akan terpisah dari Mirah. Bagaimana tidak, air sungai dari Golan dan air sungai dari Mirah yang saling bertemu, tak pernah mau jadi satu. Semacam ada sekat tak terlihat, Semacam perang yang bersatu. Walaupun sama sama berasal dari bumi reog tak lantas mereka menjadi satu. Hingga saat ini berbagai pantangan adat masih berlaku di kedua tempat ini. Bumbu – bumbu cerita tersebut mampu meroketkan segala sesuatu yang berasal dari Golan maupun Mirah, begitu pula dengan gethuk Golan.
Kuliner ndeso yang naik pamornya, begitulah gambaran gethuk. Hampir seluruh lapisan masyarakat menjadi penikmat gethuk ini. Tak ada kata sepi dalam kamus penjual gethuk asli Golan, masyarakat akan menuju Ponorogo barat menjelang sore hari. Tak lain dan tak bukan adalah untuk si kuliner coklat bertabur kelapa ini. Gethuk Golan bertekstur empuk dan parutan kelapa muda serta ditambah sejumput ketan putih dan gula merah berpadu menjadi satu dalam tiap gigitannya, semakin nikmat disajikan dengan daun pisang.
Industri rumahan gethuk Golan mampu menghabiskan 50 kg ketela tiap harinya. Untuk mendapatkan gethuk Golan yang asli, mau tak mau anda harus pergi ke desa Golan.  Dari pusat kota ( Pasar Legi ) lurus ke arah barat krg lebih 5 km hingga perempatan Kerun Ayu, belok ke utara 1 km sampai di desa Golan. Ada plang Getuk Golan di jalan Srikaton , masuk ke arah barat 100 meter. Jika anda tidak berminat pergi ke desa Golan, anda masih bisa menikmati gethuk Golan yang dijual di kota Ponorogo. Tepatnya di jalan Singodemejo atau lebih dikenal dengan nama Jalan Baru, tepatnya disebelah selatan Stadion Batoro Katong Ponorogo. Di penjual yang satu ini ada 5 macam yang ditawarkan dari olahan gethuk. Yaitu Gethuk Ketan, Gethuk Gatot, Gethuk Thiwul, Gethuk Trio dan Gethuk Goreng.
Gethuk Golan nan legit penuh histori ini bisa anda dapatkan dengan kisaran harga Rp.1500 hingga Rp.3000 saja. Harganya yang tergolong murah tidak sebanding dengan rasanya yang lezat. Seluruhnya dapat dinikmati sembari memandang hijaunya padi. Sungguh, sederhana itu nyaman, kearifan lokal itu indah, dan anda akan merasa bersyukur dilahirakan di bumi yang memiliki makanan khas yang mampu menimang – nimang lidah anda.
Makanan dari ketela yang mampu membuat anda rindu setelah sekali mencicipinya, untuk menikmati kelezatan gethuk asli Golan tentu anda wajib ke Golan. Lebih tepatnya Jalan Srikaton. Tak perlu bingung dan takut tersesat, masyarakat kota reog hafal betul dimana Anda bisa menemukan kuliner ini.

No comments:
Write komentar